Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Aktivitas Pembelajaran Penguatan Numerasi | Kelas 8 Statistika

Contoh Pembelajaran Penguatan Numerasi | kelas 8 Statitika , yang disadur dari Modul Inspirasi Pembelajaran yang menguatkan Numerasi pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama, Direktorat SMP, Kemdikbudristek tahun 2021.

Contoh Pembelajaran Penguatan Nnumerasi kelas 8 | Statitika , yang disadur dari Modul Inspirasi Pembelajaran yang menguatkan Numerasi pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang sekolah menengah pertama, Direktorat SMP, Kemdikbudristek tahun 2021.

A. Kompetensi Dasar dan indikator pencapaian kompetensi

Kompetensi dasar Indikator pencapaian Kompetensi
3.8 Menganalisis data berdasarkan distibusi
data, nilai rata-rata, median, modus dan
sebaran data untuk mengambil kesimpulan,
membuat keputusan dan membuat prediksi
  1. membuat pertanyaan yang akan dijawab dengan pengolahan data
  2. menentukan representasi data yang bersesuaian dengan atribut data
  3. menentukan dan menginterpretasikan ukuran pemusatan data yang menunjukkan atribut (rata-rata, median, Modus)
  4. menentukan dan menginterpretasikan sebaran data
  5. mengambil kesimpulan berdasrkan analisis ukuran pemusatan dan sebaran data yang telah diolah
Menyajikan dan menyelkesaikan masalah yang 
berkaitan dengan distribusi data, nilai rata
rata, median, modus, dan sebaran data untuk
mengambil kesimpulan,membuat keputusan
dan membuat prediksi
  1. menyajikan representasi data sesuai dengan atribut data yang dikumpulkan
  2. menggunakan data untuk membuat keputusan dan prediksi sesuai dengan masalah atau pertanyaan yang disajikan

B. Tujuan Pembelajaran

  1. Peserta didik dapat menerapkan investigasi data dengan  mengajukan pertanyaan, mengumpulkan dan menganalisis  data, dan membuat interpretasi untuk menjawab pertanyaan yang memerlukan statistik.
  2. Peserta didik dapat merepresentasikan data dengan  menggunakan grafik.
  3. Peserta didik dapat menginterpretasi data dengan menggunakan ukuran pemusatan dan sebaran data

C. Deskripsi Umum

Statistika ditemukan dalam kehidupan sehari-hari, apakah dalam ruang lingkup hidup peserta didik, masyarakat sekitar, bangsa dan akhirnya dunia. Statistika diperlukan karena menyangkut keragaman data. 

Contoh data di seputar kehidupan peserta didik adalah tinggi badan, berat badan, kegemaran/hobby, jumlah saudara dan jumlah sahabat. Semua contoh data mempunyai keragaman karena tinggi badan, berat badan, kegemaran, jumlah saudara dan jumlah sahabat dapat berbeda beda. 

Ketua RT mempunyai data penghuni setiap rumah yang tertulis dalam data Kartu Keluarga. Suatu negara melakukan sensus untuk mengetahui jumlah penduduk. sebaran usianya, sebaran tempat tinggalnya, sebaran pekerjaannya dan lainnya. Dunia juga mendata jumlah penduduk dengan sebarannya dan lainnya. 

Mengapa data diperlukan? Karena adanya pertanyaan yang muncul seperti berapa tinggi badan rata-rata peserta didik kelas 8, berapa banyak yang bekerja dalam suatu RT, berapa banyak kepadatan penduduk di suatu daerah dan berapa banyak penduduk dunia yang masih hidup di bawah garis kemiskinan. 

Penguatan numerasi dalam KD ini karena statistika sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari dan masa kini adalah masa tentang data. Numerasi mendekatkan peserta didik dengan kehidupan nyata sehingga peserta didik tahu mengapa harus menggunakan data. 

Bab ini berkaitan dengan KD 3.8 dan 4.8 dan membahas proses belajar statistik, yang dimulai dengan suatu pertanyaan, pengumpulan data, pengolahan data, interpretasi data serta pembuatan keputusan dan prediksi. Semua proses ini dicerminkan dalam indikator pencapaian kompetensi (IPK)

D. Landasan Teori

Statistika merupakan sebuah disiplin yang metodologis yang berfungsi sebagai alat yang digunakan oleh bidang studi lain untuk menangani data sebagai konsekuensi logis adanya variabilitas (keragaman) data (Moore & Cobb, 1997). 

Statistika pada dasarnya adalah penyelidikan yang melibatkan penalaran tentang data yang melibatkan :

  1. mengidentifikasi kemungkinan tren dalam data untuk membuat prediksi; 
  2. menguji apakah model atau mendeskripsikan faktor terkait dengan variabilitas dalam data (Watson, dkk., 2013).

Selain pentingnya penalaran, statistika juga melibatkan proses penyelidikan yang meliputi empat komponen: 
  1. merumuskan pertanyaan, 
  2. mengumpulkan data, 
  3. menganalisis data, dan 
  4. menafsirkan hasil analisis data (Franklin, dkk., 2007). 
Dalam merumuskan pertanyaan perlu membedakan antara pertanyaan yang mengantisipasi jawaban yang berdasarkan data yang bervariasi dengan yang tidak (Lehrer & Schauble, 2007). 

Misalnya, pertanyaan, “Berapa tinggi Pak Ujang?” dapat dijawab dengan satu ukuran, sehingga bukanlah merupakan pertanyaan statistika. Sedangkan pertanyaan, “Berapa tinggi peserta didik kelas 8?” merupakan pertanyaan statistika karena tinggi peserta didik kelas 8 tidak sama semuanya.

Untuk menjawab pertanyaan statistika maka membutuhkan cara pengumpulan data yang memastikan mewakili populasi yang dipelajari. Data yang sudah dikumpulkan kemudian dianalisis dengan menjelaskan bentuk distribusi data menggunakan ukuran seperti pemusatan dan sebaran yang menunjukkan karakteristik dari data. 

Penggunaan berbagai jenis tampilan dan ukuran data akan menunjukkan dan menyembunyikan informasi tertentu dari sebuah distribusi data (Friel, dkk., 2001). 

Sebagai contoh, tampilan diagram lingkaran menunjukkan perbandingan data antara semua kategori secara visual dengan cepat, namun menyembunyikan berapa banyaknya data pada diinterpretasi kembali sesuai konteks pertanyaan yang diajukan, dengan memerhatikan penafsiran berdasarkan data dan penafsiran melampaui data sebagai generalisasi
  • Alokasi waktu            : 12 JP
  • Alat                            : Kertas Grafik /Berpetak
  • Media                         : Microsoft exel /Spreadsheet

E. Pertanyaan pemantik

  1. Apa pertanyaan yang sedang ditanyakan? Apakah itu pertanyaan yang dijawab dengan matematika atau statistika?
  2. Pengaturan data seperti apa yang akan membantu menganalisis data
  3. Ukuran statistika apa yang memberikan informasi penting mengenai distribusi data?
  4. Pengertian apa yang diberikan oleh ukuran statistika mengenai distribusi data?
  5. Bagaimana menggunakan grafik dan statistika untuk mendeskripsikan distribusi data atau untuk membandingkan dua distribusi data untuk menjawab pertanyaan

F. Pemahaman Bermakna

  1. Statistika digunakan untuk menjawab pertanyaan yang muncul karena adanya keberagaman data.
  2. Distribusi data memiliki bentuk yang dapat dijelaskan melalui ukuran pemusatan dan ukuran sebaran.
  3. Ukuran pemusatan menggambarkan ukuran tipikal dari data (mewakili keseluruhan data).
  4. Tampilan data tertentu memperkuat aspek tertentu dari data dan menyembunyikan aspek lain dari data

G. Deskripsi Pembelajaran

1.Konteks    Pribadi
Masalah yang diangkat dalam kegiatan pembelajaran adalah masalah dengan konteks personal karena menyangkut menentukan berapa banyak sahabat yang biasanya dimiliki seorang siswa SMP
2. Konten Konten pada masalah tersebut merupakan ketidakpastian dan data karena ada pertanyaan yang hanya dapat dijawab dengan pengumpulan data, pengolahan data interpretasi data dan pengambilan keputusan
3. Level                Kognitif   Pemahaman /penerapan/penalaran
  • kegiatan pembelajaran dimulai dengan suatu pertanyaan yang dijumpai dalam kehidupan sehari-hari
  • pertanyaan ini menuntut pemahaman peserta didik bagaimana mengumpulkan dan menggunakan data untuk menjawabnya.
  • Hal ini juga menuntut peserta didik untuk mengidentifikasi pertanyaan apa yang harus dijawab dengan statistika
  • setelah memahami esensi dari pertanyaan peserta didik menerapkan prinsip-prinsip statistika untuk mengumpulkan data,mengorganisasikan data, menentukan representasi data serta mencari ukuran pemusatan dan sebaran data.
  • peserta didik perlu bernalar dengan hasil pengolahan data, yaitu dengan mengambil kesimpulan mengenai perilaku sosial kehidupan peserta didik kelas 8

H. Pembelajaran

Penerapan Statistika dalam relasi siswa dengan temannya. Peserta didik menjawab suatu pertanyaan mengenai perilaku sosial yang terjadi di kalangan peserta didik SMP dengan menerapkan statistika, yaitu persahabatan. 

Mereka memikirkan data apa yang diperlukan, cara mengumpulkan data, cara mengorganisasi data, memilih representasi data, menentukan ukuran pemusatan dan sebaran data, menginterpretasikannya serta mengambil kesimpulan dari data.

Tahapan aktivitas pembelajaran di bawah ini :

Selengkapnya silahkan download modul Contoh Aktivitas pembelajaran penguatan Numerasi berikut :


ADH
ADH "Hebatnya seorang guru karena mendidik, dan rekreasi paling indah adalah mengajar" (KH Maimoen Zubair)

Posting Komentar untuk "Contoh Aktivitas Pembelajaran Penguatan Numerasi | Kelas 8 Statistika"

Guru Sumedang (GS) adalah praktisi Pendidikan yang berkomitmen untuk kemajuan dunia pendidikan. Artikel,Video dan atau Gambar di situs www.gurusumedang.com kadang bersumber dari media lainnya,GS akan berupaya menuliskan sumbernya, dan HAK CIPTA sepenuhnya dipegang media tersebut.