Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

e-Raport Kurikulum Merdeka SLB | Panduan Guru Mapel Resmi Dapodik Kemdikbudristek

Panduan e-Raport Kurikulum Merdeka SLB | Panduan Guru Mapel Resmi Kemdikbudristek. Pengolahan Hasil Asesmen untuk Rapor dimbil dari penilaian formatif dan sumatif. Dengan  2 jenis data, yaitu data hasil asesmen yang berupa angka (kuantitatif) serta data hasil asesmen yang berupa narasi (kualitatif). 

E Raport Untuk apa?, Bagaimana cara membuka e raport?, Apa yang dimaksud dengan aplikasi raport online?, Apakah raport bisa di cetak ulang?, e-rapor online
e-rapor kemdikbud, e-raport offline, e-rapor sd, e-rapor sd 2022, e-rapor sd, semester genap 2022, format e- raport sd, e-raport sd offline,e-raport 2023

Pengolahan hasil asesmen dalam bentuk angka (kuantitatif) didasarkan hanya pada hasil asesmen sumatif, dan ini diolah menggunakan e raport Kurikulum Merdeka SLB dan dibawah ini saya sodorkan panduan e raport kurikulum merdeka SLB  untuk guru mapel.

E Raport Untuk apa?, Bagaimana cara membuka e raport?, Apa yang dimaksud dengan aplikasi raport online?, Apakah raport bisa di cetak ulang?, e-rapor online e-rapor kemdikbud, e-raport offline, e-rapor sd, e-rapor sd 2022, e-rapor sd, semester genap 2022, format e- raport sd, e-raport sd offline

Sementara asesmen formatif sebagaimana diuraikan sebelumnya, berupa data atau informasi yang bersifat kualitatif, digunakan sebagai  umpan balik untuk perbaikan pembelajaran sekaligus sebagai bahan pertimbangan menyusun deskripsi capaian kompetensi. 

Panduan e-Raport Kurikulum Merdeka SLB untuk Guru Mapel

Aplikasi e-Rapor Kurikulum Merdeka SLB adalah aplikasi/perangkat lunak berbasis web yang berfungsi untuk manajemen penilaian dan menyusun laporan capaian kompetensi peserta didik (Rapor) pada satuan pendidikan jenjang sekolah dasar yang melaksanakan Kurikulum Merdeka. 

e-Rapor Kurikulum Merdeka SLB dikembangkan dengan mengacu pada kaidah-kaidah sistem penilaian/asesmen sebagaimana termuat dalam Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum Merdeka Tahun 2023 serta Panduan Pengembangan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Tahun 2023. 

e-Rapor Kurikulum Merdeka SLB terintegrasi dengan aplikasi Dapodik melalui web services yang telah disediakan Dapodik. 

e-Rapor Kurikulum Merdeka SLB dikembangkan oleh Tim Pengembang e-Rapor Direktorat Sekolah Dasar, Kemdikbudristek 

Melalui aplikasi e Raport kurikulum merdeka memudahkan guru dalam mengolah Pelaporan hasil penilaian atau asesmen yang dituangkan dalam bentuk laporan  hasil belajar, yang disusun berdasarkan pengolahan hasil Penilaian. 

Bagaimana melakukan dan mengolah penilaiah untuk Raport silahkan di telaah lebih lanjut di tulisan sebelumnya tentang Mengolah Nilai untuk raport Kurikulum Merdeka.

Panduan e-Raport Kurikulum Merdeka SLB untuk Guru Mapel

Laporan hasil belajar paling sedikit memberikan informasi mengenai pencapaian hasil belajar peserta didik. 

Pada PAUD, selain memuat informasi tersebut, laporan hasil belajar juga memuat informasi mengenai pertumbuhan dan perkembangan anak. Satuan pendidikan perlu  melaporkan hasil belajar dalam bentuk rapor. 

Sebagaimana diuraikan pada prinsip asesmen pada artikel sebellumnya tentang asesmen, laporan hasil belajar hendaknya bersifat sederhana dan informatif,  dapat  memberikan informasi yang bermanfaat dan kompetensi yang dicapai, serta strategi tindak lanjut bagi pendidik, satuan pendidikan dan orang tua untuk mendukung capaian pembelajaran. 

Pada PAUD, laporan hasil belajar dapat juga ditambahkan informasi tentang tumbuh kembang anak. 

Dalam format laporan terakhir, selain laporan ketercapaian CP, ada juga informasi tentang tinggi dan berat badan anak, kepemilikan NIK serta refleksi orang tua tentang perkembangan anak.

Satuan pendidikan memiliki keleluasaan untuk menentukan  mekanisme dan format pelaporan hasil belajar kepada orang tua/wali.  

Pelaporan hasil belajar disampaikan sekurang-kurangnya pada setiap akhir semester. Di samping itu, satuan pendidikan menyampaikan rapor peserta didik secara berkala melalui e-rapor/dapodik. dan anda sekarang berada di panduan e Raport Kurikulum Merdeka untuk guru mapel.

Dibawah ini adalah panduan pengguna aplikasi e raport SLB yang dikembangkan oleh tim pengembang e-Raport SLB Direktorat pendidikan masyarakat dan pendidikan khusus Kemdikbudristek 

Alur Pengisian e-Raport Kurikulum Merdeka untuk Guru Mapel

Dibawah ini adalah panduan pengguna aplikasi e raport SLB yang dikembangkan oleh tim pengembang e-Raport SLB Direktorat pendidikan masyarakat dan pendidikan khusus Kemdikbudristek


kita langsung ke langkah-langkah pengisian e-Raport Kurikulum Merdeka SLB untuk guru mapel :
  1. Login sebagai guru
    1. Ketik alamat URL pada browser. (sesuai petunjuk admin) 
    2. Input : Username : NIP/nama dengan huruf kecil tanpa spasi Password : 123456 Level: guru Semester: 2022/2023 ganjil 
    3. Klik tombol Masuk 
    4. Tampilan dasboard guru
  2. mengubah password guru
    1. Pilih menu Ubah 
    2. Input Password baru 
    3. Klik Simpan
  3. Imput Tujuan Pembelajaran
    1. Pilih menu Data dan Nilai>>Input Tujuan Pembelajaran 
    2. Klik tombol Tambah Tujuan Pembelajaran 
    3. Pilih jumlah TP yang akan ditambahkan 
    4. Klik Tampilkan 
    5. Input Mapel, Kelas, Kode dan TP 
    6. Klik simpan
  4. imput nilai
    1. Pilih menu Data dan Nilai>>Input Nilai 
    2. Pilih Impor NIlai 
    3. Pilih Kelas 
    4. Pilih Mapel 
    5. Klik tombol download format * 
    6. Input nilai dan capaian pada format impor simpan dalam format Excel 97-2003 (*xls) 
    7. Klik choose file (pilih file format impor yang sudah terisi
    8. Klik tombol Upload Data Nilai 
    9. Klik Simpan
  5. Proses Deskripsi
  6. Imput nilai dengan metode Import
  7. Imput nilai Projek P5
  8. Imput catatan guru / wali kelas
    1. Pilih menu Data dan Nilai>>Catatan Guru Kelas 
    2. Pilih Kelas 
    3. Pilih Siswa 
    4. Input Catatan Perkembangan peserta didik 
    5. Klik Simpan
  9. melihat leger nilai
  10. cetak raport
    1. Pilih menu Cetak Rapor dan Laoran>>Cetak Rapor 
    2. Pilih Terapkan Kertas 
    3. Pilih Kelas 
    4. Pilih Kelengkapan Rapor>>Pilih Tampilkan/Download * 
    5. Pilih Nilai Rapor>>Tampilkan/Downlo ad* 
    6. Pilih Rapor P5 (Untuk Cetak Rapor P5)*
     
          Selengkapnya berikut ini panduan e-Raport Kurikulum Merdeka SLB untuk guru, silahkan tinggal anda scrolling saja.


          Atau silahkan unduh panduan e-raport Kurikulum Merdeka SLB untuk guru mapel pada link berikut ini :


          Jika anda sebagai admin, panduan dan installer dilink berikut tentang 

          Demikian Panduan E Raport Kurikulum Merdeka SLB Untuk Guru Mapel resmi dari Kemdikbudristek semoga bermanfaat.
          ADH
          ADH "Hebatnya seorang guru karena mendidik, dan rekreasi paling indah adalah mengajar" (KH Maimoen Zubair)

          2 komentar untuk "e-Raport Kurikulum Merdeka SLB | Panduan Guru Mapel Resmi Dapodik Kemdikbudristek"

          Jangan lupa tinggalkan komentar sebagai alat silaturahmi dan jika bermanfaat bisa saudara share, komentar yang memasukan link judi dan hal lainnya yang tidak sesuai norma, akan langsung saya hapus. Terimakasih, Sukses Selalu

          Guru Sumedang (GS) adalah praktisi Pendidikan yang berkomitmen untuk kemajuan dunia pendidikan. Artikel,Video dan atau Gambar di situs www.gurusumedang.com kadang bersumber dari media lainnya,GS akan berupaya menuliskan sumbernya, dan HAK CIPTA sepenuhnya dipegang media tersebut.