Lokakarya Orientasi Guru Penggerak
Lokakarya Orientasi Guru Penggerak | adalah pertemuan ilmiah yang dilakukan oleh para calon guru penggerak untuk membahas dan mengidentifikasi berbagai hal yang menjadi harapan, dan tantangan serta rencana pengembangan kompetensi yang akan dilakukan para Calon Guru penggerak.
Lokakarya Orientasi Guru Penggerak
Ok, Sobat Guru penggerak berikut ini sekilas program pelaksanaan Lokakarya Orientasi Guru Penggerak.
Pemahaman bermakna
Proses belajar di Pendidikan Guru Penggerak merupakan perjalanan pengembangan kompetensi dan dilakukan dengan melibatkan ekosistem sekolahProduk yang Dihasilkan
- Kesepakatan Peran CGP dan Kepala Sekolah
- Peta posisi diri
- Rencana Pengembangan Kompetensi CGP
Tujuan Belajar
- Calon Guru Penggerak (CGP) memahami program Pendidikan Guru Penggerak (alur, peran tim pendukung,kompetensi lulusan)
- CGP mengidentifikasi posisi diri pada Kompetensi Guru Penggerak
- CGP dapat membuat rencana pengembangan kompetensi diri Guru Penggerak, berikut dukungan yang diperlukan, dan tantangan yang mungkin terjadi
- CGP memahami pentingnya membuat portofolio, tahapan dan contoh portofolio sebagai bagian dari pengembangan kompetensi
Indikator Keberhasilan
- Calon Guru Penggerak dapat mengidentifikasi dan menceritakan harapan, kekhawatiran selama program berlangsung
- Calon Guru Penggerak dapat mengidentifikasi tantangan yang akan dihadapi dan dukungan yang bisa didapatkan
- Calon Guru Penggerak dapat menuliskan rencana pengembangan kompetensi diri
Agenda
- Pembukaan
- Perkenalan Calon Guru Penggerak dan Tim Pendukung
- Pemetaan harapan dan kekhawatiran
- Perjalanan Guru Penggerak
- Posisi Diri
- Membuat Rencana Pengembangan Diri
- Pengenalan Portofolio Digital
- Refleksi dan Penutup
Target Peserta
Sesi pagi – siang :- 15 calon guru penggerak
- kepala sekolah dari calon guru penggerak
- pengawas
- perwakilan dinas
Sesi siang – sore
- 15 calon guru penggerak
- 1 kelas berisi 3 Pengajar Praktik
- Panitia dari dinas pendidikan setempat
- BBGP/BGP sebagai tim monitoring dan evaluasi (tidak wajib)
Keterangan Tambahan Lokakarya Orientasi
- Kepala sekolah, pengawas, dan perwakilan dinas hanya mengikuti sesi dari pagi sampai siang. Setelah istirahat makan siang, dipersilakan untuk meninggalkan lokasi kegiatan. (Jika tetap mau ikut masih diperbolehkan)
- Peserta diwajibkan untuk membawa laptop (namun jika tidak ada tidak perlu dipaksakan)
- Bentuk Kelas U-Shape
- Sara prasarana, alat/bahan, dan dokumen cetak yang perlu disiapkan oleh panitia dinas pendidikan setempat
Sarana prasarana Lokakarya Orientasi
- Ruangan/kelas pertemuan yang cukup nyaman bagi seluruh peserta
- Proyektor
- Layar proyektor
- Papan Pleno
- Laptop
Alat/Bahan
- Kertas plano
- kertas hvs
- Spidol Marker hitam dan merah
- Spidol warna warni
- Isolasi kertas
- Post it
Dokumen cetak
- Lembar kerja kesepakatan CGP dan KS
- Lembar asesmen mandiri kompetensi guru penggerak
- Lembar evaluasi diri Guru penggerak
- Lembar kerja rencana pengembangan kompetensi diri
Lokakarya Orientasi Guru Penggerak
Perangkat Lokakarya orientasi
- lembar kerja
- Lampiran 1 : lembar kerja kesepakatan peran CGP dan Kepala sekolah
- Lampiran 2 : lembar kerja Asesmen Mandiri Kompetensi GP
- Lampiran 3 : lembar Evaluasi Diri Guru Penggerak
- Lampiran 4 : Lembar kerja Rencana Pengembangan Kompetensi Diri
- Lembar kerja 5, Evaluasi Lokakarya Orientasi
- Modul Rencana Moderasi Lokakarya Orientasi
- Modul Panduan membuat Portofolio Digital dengan Google Site
- Panduan Lokakarya Orientasi daring
- PPT Lokakarya Orientasi
- Bahan Bacaan Profil pelajar Pancasila
Lebih lengkap tentang pelaksanaan dan panduan Lokakarya orientasi guru silahkan dicermati PPT lokakarya Orientasi berikut ini :
Berikut lokakarya Program Guru Penggerak lainnya :
- Lokakarya Orientasi Guru Penggerak
- Lokakarya 1 Komunitas Praktisi
- Lokakarya 2 Visi Guru Penggerak
- Lokakarya 3 Pembelajaran berdiferensiasi
- Lokakarya 4 Penguatan Praktik Coaching
- Lokakarya 5 Kolaborasi pengelolaan program yang berpihak pada murid
- Lokakarya 6 Keberlanjutan pengembangan diri dan sekolah
- Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar
Demikian sobat GS pelaksanaan Lokakarya Orientasi program Guru Pengerak yang bersumber dari Modul Lokakarya orientasi Program Guru penggerak Kemdikbudristek.
Semoga Bermanfaat
Posting Komentar untuk "Lokakarya Orientasi Guru Penggerak"
Jangan lupa tinggalkan komentar sebagai alat silaturahmi dan jika bermanfaat bisa saudara share, komentar yang memasukan link judi dan hal lainnya yang tidak sesuai norma, akan langsung saya hapus. Terimakasih, Sukses Selalu